Dua Gol Lagi, MU Bayar Tambahan Biaya Transfer Martial

Dua Gol Lagi, MU Bayar Tambahan Biaya Transfer Martial
Anthony Martial (c) MUTD

Bola.net - - Manchester United harus memberikan tambahan dana transfer Anthony Martial pada AS Monaco jika pemain mencetak dua gol lagi. MU harus membayar tambahan senilai 10 juta euro seperti dikutip Goal Internasional.

Pemain 21 tahun tersebut gabung dengan MU pada musim panas lalu dari Monaco dengan harga 50 juta euro. Di musim pertamanya, Martial telah mengumpulkan 17 gol.

Musim ini di bawah asuhan Jose Mourinho, penyerang asal Prancis tersebut mengumpulkan enam gol. Pada enam penampilannya yang terakhir, termasuk saat menghadapi Reading di FA Cup kemarin, Martial mencetak empat gol. Dengan demikian, Martial sudah mengumpulkan 23 gol berseragam MU yang artinya klausul kenaikan harga akan aktif jika sudah mencapai 25 gol.

Setelah klausul yang pertama aktif, MU akan membayar biaya tambahan lagi terkait kepindahan Martial pada Monaco yaitu hingga menyentuh angka 90 juta euro. Pertama, jika Martial sudah tampil sebanyak 25 kali bersama timnas Prancis, MU akan membayar lagi 10 juta euro.

Jumlah yang sama harus dibayarkan jika Martial masuk dalam tiga nominasi Ballon d'Or selama menjadi pemain Manchester United. Dan MU harus membayar lagi pada Monaco jika melepas Martial dengan harga lebih dari 60 juta euro.