Downing Resmi Gabung West Ham

Downing Resmi Gabung West Ham
Stewart Downing. AFP
Bola.net - Stewart Downing resmi hijrah dari Liverpool dan bergabung dengan West Ham. Oleh The Hammers, gelandang Inggris itu dikontrak selama empat tahun sampai 2017.

Downing, 29, akan memakai jersey bernomor 23 di Upton Park.


(Foto: whufc.com)

Kubu West Ham tidak mengungkapkan berapa dana yang mereka keluarkan untuk menggaet Downing dari Liverpool. Namun, dilansir TRM, besarnya adalah sekitar €7 juta.

Angka itu cukup jauh jika dibandingkan dengan biaya transfernya ke Anfield dari Aston Villa pada Juli 2011 silam yang sebesar €22,8 juta. [initial]

Downing Jalani Tes Medis di West Ham

Jual Downing ke West Ham, Liverpool Rugi 14 Juta Pound

Liverpool Jual Downing, Newcastle Gerak Cepat

Lepas Downing, Liverpool Siap Merugi (whu/trm/gia)