
Bola.net - - Masa depan Zlatan Ibrahimovic di Manchester United memang meragukan, namun striker yang tengah cedera itu diklaim masih bisa bermain beberapa tahun lagi.
Pemain Swedia itu disebut tengah berada dalam kondisi yang amat prima oleh Dr Freddie Fu, yang mengoperasi sang bomber usai ia mengalami cedera lutut.
Sebelumnya ada banyak laporan yang mengatakan bahwa cedera tersebut begitu parah dan bakal membuat pemain berusia 35 tahun menyatakan pensiun.
Namun demikian, Fu mengatakan bahwa tak ada alasan bagi Ibra untuk tak bermain lagi, karena kondisinya kini amat bagus usai menjalani operasi.
Zlatan Ibrahimovic.
"Saya tak bisa membicarakan terlalu banyak detail, saya tidak ingin terkena masalah dengan Manchester United," tutur Fu di South China Morning Post.
"Namun saya bisa katakan dia dalam bentuk yang amat bagus. Kualitas tulang dan ototnya amat bagus, seperti yang bisa anda lihat."
Fu juga mengatakan bahwa ia amat ingin meneliti tubuh Ibra begitu sang pemain pensiun nanti, seperti yang diungkap oleh agen Mino Raiola sebelumnya.
"Tentu di masa depan, jika dia sudah pensiun. Namun dia masih bisa bermain selama beberapa tahun, dia amat kuat dan sehat, dia amat sehat dan kuat dari semua sisi."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 11 Mei 2017 14:12
-
Liga Spanyol 11 Mei 2017 14:00
-
Liga Eropa UEFA 11 Mei 2017 13:20
-
Liga Inggris 11 Mei 2017 12:50
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:54
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:31
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:22
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...