Djourou Yakin Xhaka Akan Sukses di Arsenal

Djourou Yakin Xhaka Akan Sukses di Arsenal
Granit Xhaka (c) Arsenal
- sudah berhasil menyelesaikan satu transfer besar bahkan ketika bursa belum dibuka. Arsenal sudah memastikan transfer Granit Xhaka dari Borussia Monchengladbach dengan harga yang diperkirakan 30 juta pound.


Johan Djourou, mantan bek Arsenal yang juga rekan senegara Xhaka memberikan prediksi positif. Djourou optimis Xhaka akan menjadi pembelian yang bagus dan tak akan sulit beradaptasi di Emirates Stadium nantinya.


"Saya rasa Granit tidak akan menemui banyak masalah. Dia adalah pemain top dengan kualitas tinggi. Arsenal adalah tim dengan banyak talenta besar dan pemain berkelas. Ada Couquelin dan Cazorla, tentunya persaingan akan ketat, tapi saya yakin Granit akan menunjukkan kualitasnya," terang Djourou kepada ESPN.


Djourou menegaskan bahwa Xhaka akan bisa menawarkan banyak kualitas bagus kepada Arsenal. Djourou mengindikasikan Xhaka akan bisa menjadi pemimpin permainan Arsenal di lini tengah.


"Saya rasa Granit akan berkontribusi besar bagi Arsenal. Dia akan bisa menunjukkan kualitasnya. Dia bisa membawa ketenangan, dia bisa memberikan umpan-umpan panjang, dia pengumpan yang presisi dan juga agresif." [initial]


 (espn/hsw)