Ditunjuk Sebagai Man of The Match, Firmino Bahagia

Ditunjuk Sebagai Man of The Match, Firmino Bahagia
Roberto Firmino (c) LFC
- Gelandang Liverpool, Roberto Firmino merasa bahagia usai dipilih menjadi Man of The Match pada laga kontra Leicester baru-baru ini. Firmino sendiri berterima kasih kepada fans karena sudah memberikan penghargaan yang besar bagi permainannya.


Gelandang asal Brasil ini memang tampil cemerlang pada pertandingan akhir pekan ini melawan Leicester City. Ia mencetak dua gol saat The Reds menumpas perlawanan Leicester dengan skor 4-1.


Firmino sendiri akhirnya dinobatkan oleh fans sebagai man of the match pada laga tersebut setelah namanya unggul pada voting yang dilakukan fans Liverpool.



"Terima Kasih semuanya. Saya sangat menghargai ini"


Pada voting tersebut, Firmino keluar sebagai pemenang dengan raihan suara sebesar 35%. Ia unggul tipis dari rekannya Sadio Mane di peringkat dua yang mengoleksi 33% suara.[initial]


 (twt/dub)