Dituduh Terlibat Pemukulan, Arsenal Tunda Rekrut M'Vila

Dituduh Terlibat Pemukulan, Arsenal Tunda Rekrut M'Vila
M'Vila terlibat kasus pemukulan. © AFP
Bola.net - Arsenal harus berpikir ulang mengenai pembelian Yan M'Vila dari Rennes. Gelandang tersebut dilaporkan sempat ditahan di penjara akibat tuduhan kasus pemukulan.

M'Vila sempat ditahan pada Minggu malam lalu kemudian dibebaskan pada Senin paginya. Ia mendapatkan tuduhan telah memukul seorang pemuda berusia 17 tahun. Pemain Prancis tersebut langsung membantah tuduhan tersebut.

Arsene Wenger kini harus menunda proses negosiasi yang akan diadakan antara kedua klub. Arsenal sendiri sebelumnya telah menyediakan dana senilai 17 juta poundsterling. The Gunners takkan melanjutkan negosiasi tersebut hingga tuduhan pemukulan tersebut telah diselesaikan.

M'Vila sendiri merupakan pemain andalan Rennes. Musim ini ia telah tampil sebanyak 37 kali bagi klub Ligue 1 tersebut. Terakhir ia membantu timnya mengalahkan Ajaccio dengan skor 3-1. (cc/Rev)