Dituduh Remehkan Moyes, Van Persie Sebal

Dituduh Remehkan Moyes, Van Persie Sebal
Robin Van Persie. (c) AFP
Bola.net - Robin Van Persie merasa sebal karena media membuatnya seolah-olah meremehkan metode kepelatihan dan kinerja David Moyes di Manchester United.

Pemain asal Belanda itu ganti menuduh pers setempat yang telah melebih-lebihkan pernyataan yang ia buat. RVP sendiri mengaku ia sama sekali tidak berniat untuk mempertanyakan metode atau keputusan Moyes di klub.

"Saya tidak banyak melakukan wawancara. Anda bisa menghitung interview yang saya lakukan dengan satu tangan. Jadi mungkin ketika saya akhirnya berbicara, banyak orang mencoba untuk membuatnya sensasional," tutur Van Persie menurut laporan The Mirror.

"Saya tidak peduli jika permainan saya dikritik. Mereka bisa terus melakukan itu. Namun tidak benar jika saya memilih kesalahpahaman dengan manajer. Ada rasa saling menghormati di antara kami. Ia ingin semua bekerja dengan baik di United dan saya juga. Kami semua bekerja keras untuk itu," pungkasnya. [initial]

 (mir/rer)