Ditanya Soal Masa Depan Ceballos di Arsenal, Arteta: Belum Ada Diskusi

Ditanya Soal Masa Depan Ceballos di Arsenal, Arteta: Belum Ada Diskusi
Pemain Arsenal, Dani Ceballos. (c) AP Photo

Bola.net - Simpang siur masa depan Dani Ceballos di Arsenal berlanjut. Terutama setelah sang pelatih, Mikel Arteta, menyatakan kalau manajemen belum berbicara mengenai opsi mempermanenkan statusnya di musim panas nanti.

Seperti yang diketahui, Ceballos dipinjam dari Real Madrid dengan status pinjaman pada musim panas kemarin. Dalam kesepakatan peminjamannya tak tercantum opsi pembelian permanen dengan nilai tertentu.

Hal ini membuat Real Madrid bisa berada di atas angin karena boleh menentukan harga sesuai keinginan hati. Dan tentu saja, Arsenal akan menjadi klub yang dirugikan karena harus berjuang keras untuk bernegosiasi dengan Los Merengues.

Namun sebelum berbicara harga, hal utama yang harus diketahui adalah itikad Arsenal. Apakah mereka akan mempermanenkan statusnya pada musim panas nanti, atau rela jika pemain itu kembali ke pelukan Real Madrid?

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Belum Ada Diskusi

Seperti yang diketahui, Ceballos merupakan salah satu pemain penting dalam tubuh Arsenal pada saat ini. Walaupun sempat mengalami masa-masa sulit, namun pada akhirnya ia berhasil mendapatkan tempatnya kembali di starting XI.

Dalam beberapa kesempatan, Ceballos pernah mengutarakan impiannya untuk melanjutkan karir di Madrid. Tapi Real Madrid sendiri belum menunjukkan niatan untuk membawanya pulang dari Emirates Stadium.

Lantas ke manakah Ceballos akan berlabuh? Masa depannya kian simpang siur setelah Arteta, dalam sebuah kesempatan, berkata bahwa tim belum melakukan perbincangan soal pengubahan status Ceballos menjadi permanen.

"Kami belum melakukan diskusi apapun soal itu [membuatnya menjadi permanen]," ujar Arteta kepada awak media menjelang laga kontra West Ham akhir pekan nanti, seperti yang dikutip dari Goal International.

2 dari 2 halaman

Bursa Transfer yang Menyulitkan

Masalah Dani Ceballos belum kelar, Arsenal kembali dipusingkan dengan masa depan sang bintang, Pierre-Emerick Aubameyang. Penyerang berkebangsaan Gabon itu tak kunjung membubuhkan tanda tangannya di kontrak anyar.

Sebenarnya Aubameyang masih memiliki sisa kontrak selama satu tahun lagi. Namun kalau Aubameyang enggan memperpanjang masa abdinya, maka satu-satunya kesempatan bagi the Gunners untuk menjualnya dengan harga maksimal adalah di musim panas nanti.

Seandainya Aubameyang benar-benar pergi, maka Arsenal harus segera mencari penggantinya. Sumber dana transfer yang ada takkan banyak. Dan Arteta mengakui kalau bursa transfer musim panas nanti akan berlangsung sulit.

"Ini akan sangat sulit tapi saya suka semuanya terencana. Saya sudah punya beberapa gagasan yang jelas soal apa yang saya ingin lakukan, tapi kami tidak tahu bagaimana skenarionya akan berjalan [secara finansial]," pungkasnya.

(Goal International)