Ditanya Ompongnya Juve, Allegri Meradang

Ditanya Ompongnya Juve, Allegri Meradang
Massimiliano Allegri tak terima taktiknya lawan Atletico disalahkan. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri membela taktik yang ia terapkan di partai Liga Champions tengah pekan kemarin, meski timnya harus kalah dari tuan rumah Atletico Madrid.

Bianconeri sepertinya dibiarkan mendominasi oleh Atleti yang memilih menunggu momen serangan balik. Namun meski menguasai bola hingga 62%, Juve tak melepas satu pun tembakan tepat sasaran dan akhirnya ditekuk gol Arda Turan jelang akhir babak kedua. Saat disodori fakta itu, Allegri pun meradang.

"Kami coba menang, itu tak mudah. Kami mencoba mengendalikan bola demi membatasi kekuatan Atletico, yakni bermain cepat, mengalirkan bola dan bola mati. Kami membatasi mereka hingga 60-an persen laga, namun satu kali kami membuat kesalahan dengan bola liar, kami kebobolan," tegasnya.

Eks pelatih AC Milan itu malah memuji kekuatan pasukan Diego Simeone dengan mengatakan, "Sangatlah sulit melawan Atletico, karena mereka mampu menutup ruang gerak kami dan menghantam dengan serangan balik. Kami menciptakan beberapa situasi positif, namun tak bisa mendapatkan gol." [initial]

 (tri/row)