Ditanya Messi Atau Ronaldo, Ini Jawaban Gundogan

Ditanya Messi Atau Ronaldo, Ini Jawaban Gundogan
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo (c) AFP

Bola.net - - Siapa yang lebih baik antara Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo? Itu merupakan salah satu pertanyaan yang selalu menimbulkan perdebatan sengit.

Bagaimana menurut Ilkay Gundogan?

"Sulit memilih di antara mereka," kata gelandang Manchester City itu ketika ditanya oleh Sport Arena Plus, seperti dikutip Marca.

Lionel Messi dan Ilkay GundoganLionel Messi dan Ilkay Gundogan

Pada akhirnya Gundogan ternyata lebih memilih Messi.

"Namun saya rasa Messi lebih bertalenta," imbuh Gundogan.