Disisihkan Arsenal, Chambers Jadi Rebutan Sederet Klub

Disisihkan Arsenal, Chambers Jadi Rebutan Sederet Klub
Calum Chambers (c) ArsenalFC
- Kabar dari London yang menyebut siap melepas bek Calum Chambers degan status pinjaman di musim panas ini membuat sejumlah klub dalam dan luar Inggris siaga.


Terbaru, dua klub Premier League, Hull dan Middlesbrough diyakini menjadi peminat Chambers. Dilansir Daily Mirror, dua klub tersebut siap bersaing dengan klub-klub semacam Sunderland hingga Derby County dalam perburuan Chambers.


Sebelumnya, manajer The Gunners, Arsene Wenger sudah menyatakan bahwa ada kemungkinan Chambers akan kembali dipinjamkan ke klub lain, meski pada nyatanya Arsenal tengah kekurangan bek.


Chambers bergabung dengan Arsenal sejak 2014 lalu ketika didatangkan dari Southampton. Bek 21 tahun tersebut sempat mencetak gol di laga pekan perdana melawan Liverpool lalu. [initial]


 (mrr/pra)