Disebut Berselisih dengan Henderson, Klopp: Itu Omong Kosong!

Disebut Berselisih dengan Henderson, Klopp: Itu Omong Kosong!
Gaya Klopp dan Solskjaer saat mendampingi Liverpool dan Man United berduel. (c) AP

Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, dikabarkan sempat berselisih dengan kapten tim, Jordan Henderson, usai imbang dengan Manchester United dalam laga lanjutan Premier League akhir pekan kemarin. Namun pria asal Jerman tersebut dengan tegas membantahnya.

Henderson sempat terlihat bersitegang dengan Klopp saat ditarik keluar lapangan pada babak kedua. Dan kabar dari berbagai laporan menyatakan bahwa perselisihan itu berlanjut hingga ke ruang ganti Liverpool usai pertandingan.

Kondisi Liverpool sendiri belakangan ini tidak cukup baik. Mereka tak mengalami kekalahan dalam lima partai terakhir di semua kompetisi, namun faktanya adalah The Reds hanya meraih satu kemenangan saja, tepatnya saat berhadapan dengan Bournemouth di Premier League.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 3 halaman

Tidak Berselisih

Kondisi tersebut diyakini membuat situasi Liverpool sedang 'panas', dan perselisihan antara Klopp dan Henderson diyakini sebagai bukti kuat. Namun Klopp menegaskan bahwa hubungan antara dirinya dengan Henderson sejauh ini masih baik-baik saja.

"Saya bisa saja berterika, tapi Hendo bahkan tidak berada di sana [di ruang ganti]. Dia sedang menjalani uji coba obat-obatan," tutur Klopp kepada media, seperti yang dikutip dari Goal.

"Tidak ada. Itu hanya omong kosong belaka. Tak ada yang terjadi setelah pertandingan, hubungan kami sungguh baik-baik saja. Kami berbicara seputar pertandingan serta peluang yang kami miliki lalu pulang ke rumah," lanjut mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.

2 dari 3 halaman

Salah Paham

Saat ditarik keluar lapangan, Henderson juga terlihat melewati Klopp yang menawarinya berjabat tangan. Ia terlihat marah dan langsung menghampiri Henderson untuk memberinya teguran, lalu saling berjabat tangan pada akhirnya.

"Itu murni kesalahpahaman. Bagi saya, saat pemain keluar dari lapangan, jelas, kami saling berjabat tangan. Tapi saya pun sedang sibuk. Saya tidak bermaksud untuk menyuruhnya menunggu karena saya sedang berbicara dengan Shaq [Xherdan Shaqiri]," tambahnya.

"Dia pergi untuk mengucapkan terima kasih kepada penonton. Saya pikir dia tidak ingin berjabat tangan, itulah mengapa saya berbalik dan berkata kepadanya untuk kembali dan berjabat tangan," lanjutnya lagi.

"Tapi semua orang berkata, 'Tidak, dia ingin berjabat tangan dengan anda tapi anda belum siap'. Begitulah kesalahpahaman itu terjadi. Hanya itu. Bukan apa-apa," tandasnya.