
Bola.net - - Gelandang Arsenal, Lucas Torreira angkat bicara mengenai perbandingan dirinya dengan Patrick Vieira oleh para fans Arsenal. Torreira sendiri merasa sangat tersanjung karena dirinya disandingkan dengan salah satu legenda terhebat Arsenal tersebut.
Torreira yang datang dari Sampdoria di musim panas ini menjadi pujaan baru di London Arsenal. Ia tampil impresif di lini tengah The Gunners, di mana ia mendapatkan kepercayaan penuh dari sang pelatih, Unai Emery.
Berkat penampilan impresifnya itu, ia dielu-elukan sebagai idola baru di Emirates Stadium. Ia bahkan sering dibandingkan dengan salah satu gelandang legendaris Arsenal, Patrick Vieira karena gaya bermain mereka yang mirip.
Advertisement
Torreira sendiri merasa sangat bangga ketika ia dibandingkan dengan salah satu legenda Arsenal tersebut. "Jika para fans membandingkan saya dengan Patrick Vieira, maka itu benar-benar luar biasa," ujar Torreira kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap gelandang Timnas Uruguay itu di bawah ini.
Kehormatan Besar
Torreira sendiri tahu betul betapa bagus kualitas Vieira saat masih membela Arsenal sehingga ia merasa benar-benar bahagia disamakan dengan salah satu pemain terbaik Arsenal tersebut.
"Saya benar-benar bangga dibandingkan dengan pemain sekelas Vieira, namun saya harus bertumbuh lagi agar saya bisa setinggi dia."
"Tetapi dia [Vieira] adalah pemain yang sangat luar biasa. Saya masih ingat saya harus bangun pagi-pagi di Uruguay agar bisa melihatnya bermain."
Terus Berkembang
Torreira sendiri menegaskan bahwa dirinya tidak mau berpuas diri dengan kemampuannya saat ini. Ia menyebut akan terus bekerja keras sehingga bisa berkontribusi lebih besar untuk Arsenal.
"Saya sangat senang dengan perbandingan itu dan saya akan terus berjuang untuk membantu tim ini."
"Saya tengah berusaha untuk berkembang sebagai seorang pemain dan melakukan yang terbaik untuk tim ini. Sejauh ini kami tengah melakukan segalanya dengan baik sehingga kami harus mempertahankan standard ini." tandasnya.
Laga Berikutnya
Arsenal dijadwalkan akan menghadapi tim promosi, Wolverhampton Wanderers pada pertandingan pekan ke 12 EPL musim ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 November 2018 22:37
-
Liga Inggris 8 November 2018 19:00
-
Liga Inggris 8 November 2018 16:40
Unai Emery: Laurent Koscielny Comeback Usai Jeda Internasional
-
Liga Inggris 8 November 2018 16:20
Shkodran Mustafi: Unai Emery Berikan Keseimbangan Bagi Arsenal
-
Liga Eropa UEFA 8 November 2018 14:08
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 12:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:41
-
Otomotif 20 Maret 2025 12:34
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:30
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:29
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 12:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...