Disaingi Arsenal, Chelsea Yakin Dapatkan Remy

Disaingi Arsenal, Chelsea Yakin Dapatkan Remy
Chelsea optimis dapatkan Remy. (c) AFP
Bola.net - Chelsea dikabarkan masih berada di baris terdepan dalam perebutan Loic Remy. Chelsea membutuhkan penyerang anyar setelah melepas Fernando Torres ke AC Milan sebagai pemain pinjaman selama dua tahun.

Usaha Chelsea sebenarnya mendapatkan saingan dari Arsenal. Pada Sabtu malam waktu setempat, Arsenal dikabarkan sudah melayangkan tawaran senilai delapan juta pound untuk pemain timnas Prancis itu.

QPR sebagai pemilik Remy tak punya pilihan selain melepasnya karena nilai buyout Remy memang sebesar itu. Remy boleh pergi dengan harga tersebut jika ada klub Liga Champions yang menginginkan jasanya.

The Daily Mail melansir Chelsea masih optimis bisa memenangkan perburuan itu. Pasalnya, mereka lebih dulu bernegosiasi dan perbincangan Chelsea dengan agen Remy sudah mencapai babak akhir.

Meski demikian, Arsenal juga tak mau kalah. Kebutuhan mendesak akan kehadiran seorang striker membuat Wenger bersedia membayar mahal untuk gaji Remy. (tdm/hsw)