Direktur Inter Milan Buka Suara Soal Perisic ke MU

Direktur Inter Milan Buka Suara Soal Perisic ke MU
Ivan Perisic (c) AFP

Bola.net - - Direktur Inter Milan, Piero Ausilio, enggan membocorkan terlalu banyak informasi soal kemungkinan kedatangan Ivan Perisic ke Manchester United.

United sudah dikaitkan dengan rencana transfer Perisic usai Jose Mourinho dikabarkan ingin memperkuat lini depan timnya. Bos Setan Merah ingin membuat timnya lebih tajam usai musim lalu cuma membuat 54 gol dari 38 laga di liga domestik.

Zlatan Ibrahimovic menjadi top skorer dengan 28 gol, sementara cuma Henrikh Mkhitaryan, Marcus Rashford, dan Juan Mata yang mampu mencetak dua digit gol dan menemani Ibra.

Perisic pun dianggap sebagai pemain yang cocok untuk kebutuhan United, dan direktur Inter, Ausilio, mengatakan bahwa klubnya masih belum berbicara apapun soal kemungkinan bintang mereka bermain di Premier League.

Ivan PerisicIvan Perisic

"Kami masih belum berbicara soal itu," jelas Ausilio menurut Express.

Kehadiran Perisic, jika memang jadi, dikabarkan bakal memaksa United untuk menjual Anthony Martial, yang tampil kurang meyakinkan di bawah asuhan Mourinho musim lalu.