Dipecat, Mourinho Bebas Gabung MU atau City

Dipecat, Mourinho Bebas Gabung MU atau City
Jose Mourinho (c) AFP
- Bos , Jose Mourinho, bebas bergabung dengan klub rival lainnya di Premier League andai ia dipecat di musim kompetisi kali ini.


Mourinho tengah mendapat angin segar usai semalam timnya mampu menang atas Dynamo Kiev di Liga Champions.


The Times lantas mengklaim andai Roman Abramovich memutuskan untuk melepas sang manajer, maka ia tidak punya kekuatan atau kuasa untuk melarang Mourinho bergabung dengan klub Inggris lainnya.


Mourinho meneken kontrak anyar dengan Chelsea awal tahun ini dan tidak ada klausul khusus di kontrak tersebut yang melarang sang manajer bergabung dengan klub anggota Premier League lainnya.


Namun demikian, kemenangan semalam, ditambah dengan reaksi positif dari suporter yang memadati Stamford Bridge, disebut akan memperpanjang nafas Mourinho selama beberapa laga mendatang. [initial]


 (tri/rer)