Diminta United, Madrid Bandrol Coentrao 35 Juta Euro

Diminta United, Madrid Bandrol Coentrao 35 Juta Euro
Fabio Coentrao. (c) AFP
Bola.net - Fabio Coentrao masih menjadi salah satu target utama Manchester United, yang dikabarkan baru saja menghubungi Real Madrid untuk menanyakan ketersediaan pemain asal Portugal tersebut di bursa transfer.

Coentrao lebih banyak bergelut dengan cedera selama ia berkarir di Santiago Bernabeu. Selain itu, ia juga sulit bersaing dengan Marcelo untuk merebut tempat inti di tim asuhan Carlo Ancelotti.

Daily Star percaya bahwa kondisi tersebut telah memancing ketertarikan United untuk menampung Coentrao. Namun untuk bisa melakukan hal tersebut, mereka harus membayar cukup mahal. Pasalnya, Madrid diyakini menuntut mahar senilai 35 juta poundsterling bagi klub manapun yang ingin mendatangkan Coentrao.

Coentrao sendiri sudah beberapa kali dikabarkan menjadi target buruan United, namun hingga saat ini yang bersangkutan masih terus bertahan di Madrid. [initial]



 (dst/rer)