
Bola.net - - Legenda , Thierry Henry, mengaku tidak yakin apakah ia siap untuk menggantikan Arsene Wenger, jika memang pria Prancis itu nantinya akan pensiun.
Kontrak Wenger akan habis di akhir musim nanti dan masa depannya belum bisa dipastikan, menyusul tekanan yang muncul terkait buruknya performa klub di Premier League.
Arsenal menelan empat kekalahan di lima laga liga terakhir dan kini duduk di peringkat enam klasemen, usai sebelumnya juga tersingkir dari Liga Champions setelah takluk 2-10 secara agregat dari Bayern Munchen.
Henry, top skorer sepanjang masa Arsenal, disebut sebagai salah satu kandidat untuk menggantikan Wenger. Namun asisten Roberto Martinez di Belgia itu tahu dirinya masih harus banyak belajar.
Arsene Wenger
"Hal itu tidak tergantung saya, ada banyak hal. Mereka klub saya, namun saya tidak punya pengalaman yang tepat. Nama saya populer berkat Arsene Wenger, saya diisukan menggantikannya. Namun sulit untuk berbicara, karena saya menghormati semua yang sudah ia lakukan," tutur Henry di Canal Plus.
"Apakah saya siap? Saya tidak tahu dan tidak ada yang tahu, namun saya juga harus terus belajar. Saya tidak akan terus jadi konsultan, namun melatih bukan target saya."
"Saya tidak punya tujuan pasti untuk saat ini, saya akan senang jika bisa jadi manajer. Namun untuk saat ini, saya masih belajar."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 26 Maret 2017 23:01
-
Piala Dunia 26 Maret 2017 20:47
-
Liga Inggris 26 Maret 2017 19:14
-
Liga Inggris 26 Maret 2017 17:07
Giroud Mengaku Bisa Main di Bawah Asuhan Mourinho atau Conte
-
Liga Italia 26 Maret 2017 13:04
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...