Diminati Barca, Vertonghen Malah Ikat Kontrak Anyar

Diminati Barca, Vertonghen Malah Ikat Kontrak Anyar
Jan Vertonghen. (c) AFP
Bola.net - Jan Vertonghen rupanya tidak tergoda untuk pindah ke Spanyol, meski kabar belakangan ini menyebutkan ia tengah diminati oleh Barcelona.

Bek asal Belgia itu justru mengkonfirmasi dirinya akan melanjutkan karir di Tottenham, usai kubu White Hart Lane menawarkan kontrak baru dengan durasi lima tahun.

"Semuanya berjalan tanpa perlu saya mengatakan ingin bertahan di Tottenham," tutur Vertonghen menurut laporan The Mirror.

"Saya masih punya kontrak empat tahun, namun saya melihat mereka sudah menawarkan saya kontrak lima tahun, yang merupakan pertanda bagus bahwa mereka percaya dengan kemampuan saya," pungkasnya.

Vertonghen bergabung dengan Tottenham dari Ajax pada tahun 2012 silam. [initial]

 (mir/rer)