
Bola.net - - Bomber Crystal Palace, Christian Benteke mengungkapkan bahwa ia tengah berusaha membujuk Mamadou Sakho untuk bertahan di The Eagles musim depan.
Januari lalu Palace meminjam Sakho dari Liverpool hingga akhir musim. Namun sepertinya bek asal Prancis itu bakal dilepas The Reds musim panas nanti karena sudah tak ada tempat baginya di skuat Jurgen Klopp.
Sakho pun berhasil tampil cukup impresif bersama Palace. Hal inilah yang membuat Benteke sangat ingin agar Sakho bertahan di timnya.
"Saya mencoba untuk membujuknya bertahan tapi itu akan berat. Ia akan mendapat tawaran dari klub lain, meski petinggi klub kami juga akan mencoba merayunya bertahan," ujar Benteke kepada London Evening Standard.
"Ia membuat perbedaan bagi kami. Pertama, kami harus memastikan bahwa kami tetap bertahan di Premier League, tapi kami sudah tidak jauh dari hal itu sekarang," lanjutnya.
Palace kini duduk di peringkat 16 klasemen. Mereka masih bersaing dengan Hull City dan Swansea City untuk lolos dari jurang degradasi.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Mei 2017 23:24
-
Liga Inggris 2 Mei 2017 22:31
-
Liga Inggris 2 Mei 2017 20:49
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
-
Bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...