
Bola.net - - Penyerang Southampton, Dusan Tadic mengaku sangat sedih melihat timnya kalah di final EFL Cup melawan Manchester United. Menurutnya, timnya bermain jauh lebih baik daripada lawan dan layak mendapatkan hasil yang lebih baik.
Seperti diketahui, Southampton tampil apik pada pertandingan ini. Tapi The Saints justru tertinggal dua gol lebih dahulu lewat gol Jesse Lingard dan Zlatan Ibrahimovic. Namun mereka bangkit dan sempat menyamakan kedudukan lewat dua gol Manolo Gabbiadini.
Setelah sukses menyamakan kedudukan, pemain Soton semakin bersemangat untuk mengejar gol tambahan, ditambah dukungan luar biasa dari suporter mereka.
Namun sebuah serangan balasan The Red Devls pada menit ke-87 menjadi petaka bagi mereka. Ibrahimovic mampu lepas dari kawalan pemain Soton sebelum menyundul masuk bola umpan dari Ander Herrera tiga menit sebelum pertandingan berakhir.
"Ini sangat menyakitkan. Kami layak jauh lebih baik. Saya pikir setiap orang punya perasaan itu. Ini sebuah atmosfer yang sangat baik," ujarnya.
"Kami sangat bahagia saat melihat fans kami. Mereka mendukung kami benar-benar baik. Ini sangat sulit untuk menemukan beberapa kata, tapi saya pikir kami layak lebih," sambungnya.
"Di babak pertama kami bermain jauh lebih baik daripada mereka dan mereka terlihat memiliki masalah dengan kami, jadi di babak kedua mereka menempatkan Carrick agar lebih seimbang. Saya masih berpikir kami tim yang lebih baik, tapi mungkin mereka lebih berpengalaman daripada kami," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 26 Februari 2017 17:35
-
Liga Inggris 26 Februari 2017 17:17
-
Bolatainment 26 Februari 2017 16:42
-
Liga Inggris 26 Februari 2017 16:29
Mourinho Tak Peduli Rooney Ikut Angkat Trofi Juara EFL Cup Atau Tidak
-
Liga Inggris 26 Februari 2017 15:54
Mourinho Sebut Prestasinya di Chelsea Tak Sebanding Dengan Prestasi Ranieri
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...