Dijuluki Mr. Calm, Ini Kata Schweinsteiger

Dijuluki Mr. Calm, Ini Kata Schweinsteiger
Bastian Schweinsteiger (c) MUFC
- Bastian Schweinsteiger mengaku dirinya dijuluki Mr. Calm karena gaya mainnya yang tenang dan ia tak suka tim yang dibelanya bermain terlalu tergesa-gesa.


Sebagai seorang playmaker, Schweinsteiger memang harus pandai mengatur irama permainan timnya. Ia sangat lihai melakukan hal tersebut dan hasilnya bisa dilihat dari seabreg prestasi yang diraih Bayern Munchen dan juga timnas Jerman.


Gelandang 31 tahun itu pun menuturkan mengapa ia mendapat julukan Mr. Calm. Ia mengatakan bahwa dijuluki seperti itu berkat ketenangannya dalam menguasai bola dan mengatur tempo permainan.


"Ada  beberapa situasi di mana Anda harus bermain dengan cepat. Namun Anda juga harus memberikan kesan pada rekan-rekan Anda bahwa segalanya dalam keadaan terkontrol. Saya tak suka apabila bermain dalam keadaan tergesa-gesa," seru Schweinsteiger pada situs resmi Manchester United.


"Jadi mungkin dari sinilah nama panggilan itu berasal. Namun poinnya adalah ini - kadangkala saya mengontrol situasinya dan nampak tenang, namun sebenarnya tidak. Otak dan mata saya bekerja setiap saat," terangnya. [initial]


 (mufc/dim)