Diisukan ke EPL, Pato Ternyata Sepi Peminat

Diisukan ke EPL, Pato Ternyata Sepi Peminat
Pato ternyata sepi peminat. (c) AFP
Bola.net - Alexandre Pato sempat ramai dibicarakan karena menjadi incaran beberapa klub Premier League seperti Arsenal dan Tottenham. Namun yang menarik, ternyata klub Pato saat ini - Corinthians, mengaku belum ada satu pun tawaran yang masuk ke pihak mereka.

"Kami bisa melakukan negosiasi terkait dirinya, seperti pemain yang lain. Namun untuk bisa melakukan negosiasi, harus ada klub yang tertarik untuk mengontraknya dan Pato sejauh ini belum diminta untuk pergi oleh siapapun," jelas Roberto de Andrade, direktur Corinthians, pada O'Globo.

"Ketika kami membeli Pato, itu karena kami melihat sebuah kesempatan. Ia masih muda dan kami tidak menyesal," pungkas sang direktur.

Pato sempat membela AC Milan sebelum akhirnya kembali ke Brasil untuk membela Corinthians. Di tanah kelahirannya itu si bebek mencetak 17 gol dari 57 laga dan membantu timnya maju ke babak 16 besar Copa Libertadores. [initial]

 (glo/rer)