Diintai Milan, MU Naikkan Harga Fellaini

Diintai Milan, MU Naikkan Harga Fellaini
Marouane Fellaini (c) Manutd
- Manchester United kini disebut meminta mahar tak kurang dari 20 juta poundsterling untuk Marouane Fellaini.


Fellaini, yang tak menjadi pemain reguler di tim inti United musim ini, seringkali mendapat kritik dari fans karena penampilannya yang kurang maksimal.


Laporan yang beredar belakangan ini mengatakan agen sang pemain sudah menemui AC Milan untuk membahas mengenai transfer kliennya.


Awalnya, klub meminta harga 19 juta poundsterling untuk sang gelandang. Namun menurut laporan Calciomercato, United kini memutuskan bahwa harga pemain berambut afro bakal tak kurang dari 20 juta pounds.


Milan sendiri lebih senang jika mereka bisa meminjam sang pemain, namun United hanya ingin melepas eks Everton jika ada yang bersedia membelinya secara permanen.


United sendiri mengeluarkan dana 27,5 juta pounds ketika membawanya dari Goodison Park pada 2013 silam. [initial]


 (cal/rer)