Diincar United, Everton Masih Enggan Pagari Baines

Diincar United, Everton Masih Enggan Pagari Baines
Leighton Baines menjadi salah satu incaran David Moyes. (c) AFP
Bola.net - Usai berhasil mendapatkan mantan anak buahnya di Everton, Marouane Fellaini, David Moyes masih berkeinginan untuk merayu bintang The Toffees lainnya ke Manchester United.

Pilihan dijatuhkan pada Leighton Baines. Meski proposal 15 juta poundsterling sudah ditolak Everton musim panas lalu, Moyes tentu masih ingin mencoba lagi di Januari. Menanggapi ini, Roberto Martinez mengaku santai.

"Hingga saat ini saya masih belum memikirkan tentang hal itu," ujar Martinez ketika ditanya mengenai apakah ia sudah menawarkan kontrak anyar pada Baines untuk mengikatnya di Everton, menurut laporan Goal.

"Menurut saya yang paling penting saat ini bahwa Leighton menikmati bermain sepakbola di sini. Itulah satu-satunya yang menjadi fokus saya," pungkasnya.

Di beberapa laporan sebelumnya, dipercaya Baines sempat menolak proposal perpanjangan kontrak dari Everton, karena ia menantikan pinangan Manchester United. [initial]


 (goal/rer)