
Bola.net - Ada angin segar berhembus bagi Manchester United. Striker incaran mereka, Randal Kolo Muani mengaku sangat tertarik untuk bermain di Premier League.
Sudah menjadi rahasia umum jika Manchester United berburu striker baru. Erik Ten Hag menilai timnya kekurangan striker sehingga membeli mesin gol baru jadi prioritas sang manajer di musim panas nanti.
Nama Harry Kane disebut-sebut sebagai salah satu target transfer utama MU di musim panas nanti. Namun karena transfer ini relatif sulit, MU mempersiapkan sejumlah alternatif, salah satunya striker Eintracht Frankfurt, Randal Kolo Muani.
Advertisement
Asa MU untuk merekrut Muani berpotensi jadi kenyataan. Karena sang striker mengaku tertarik bermain di Premier League.
Simak komentar lengkap Muani di bawah ini.
Impian Sejak Kecil
Kepada Canal Football Club, Muani mengakui bahwa ia tertarik bermain di Inggris. Ia menyebut bahwa ia sudah sejak kecil bermimpi bermain di Premier League.
"Jujur saya, siapa sih yang tidak punya impian untuk bermain di Premier League? Premier League adalah salah satu liga terbaik di dunia saat ini," ujar Muani.
"Saya sudah lama bermimpi untuk bermain di sana. Impian masa kecil saya untuk bermain di Premier League."
Tidak Mau Asal Pindah
Pada kesempatan yang sama, Muani menekankan bahwa ia tidak mau asal pindah ke Inggris. Ia hanya mau pindah ke klub yang bisa memberikannya garansi jam bermain.
"Untuk saat ini, saya tidak sedang mencari klub yang sempurna. Saya juga tidak mencari klub terbaik di dunia," sambung Muani.
"Saya mencari klub yang bisa memberikan saya kesempatan untuk mengekspresikan diri saya. Klub yang mampu memberikan saya jam bermain dan yang terpenting adalah memberikan kesempatan bagi saya untuk berkembang," imbuhnya.
Bakal Sulit
Laporan yang beredar di Jerman menyebutkan bahwa MU bakal kesulitan untuk mendapatkan jasa Muani.
Eintracht Frankfurt membanderol striker timnas Prancis itu di angka 120 juta Euro, dan MU dikabarkan enggan membayar semahal itu.
Klasemen Premier League
(Canal Football Club)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Juni 2023 21:51
-
Liga Champions 4 Juni 2023 12:55
Musim Ini Man City Berpeluang Treble, Musim Depan? Belum Tentu
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...