
Bola.net - Asa Manchester United untuk merekrut Radu Dragusin di musim dingin nanti menemui kegagalan. Genoa memutuskan untuk memperpanjang kontrak sang bek.
Manchester United memang diketahui lagi mencari bek tengah baru. Setan Merah lagi kekurangan bek tengah sehingga mereka ingin memperkuat sektor itu di bursa transfer musim dingin nanti.
MU diketahui sudah mendekati beberapa bek tengah. Salah satunya adalah bek tengah milik Genoa, Radu Dragusin.
Advertisement
Namun MU bakal gigit jari dalam perburuan mantan bek Juventus itu. Karena Dragusin akan bertahan di Genoa.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Perpanjang Kontrak
Kabar Dragusin bertahan di Genoa dikonfirmasi langsung oleh Direktur Olahraga Genoa, Marco Ottolini.
Ia memastikan sang bek sudah menyepakati kontrak baru jangka panjang di Genoa.
"Dia [Dragusin] akan menandatangani kontrak baru hingga Juni 2028," ungkap Ottolini.
Naik Gaji
Menurut laporan yang diungkap Fabrizio Romano, ada alasan mengapa Dragusin memutuskan untuk bertahan di Genoa.
Alasan pertama karena ia diberi jam bermain reguler. Ia merasa bermain reguler sangat ia butuhkan untuk perkembangan karirnya.
Selain itu gajinya dilaporkan akan naik dengan jumlah yang signifikan. Jadi sang bek makin mantap bertahan di Genoa.
Bakal Sulit
Laporan yang sama mengklaim bahwa MU bakal sulit membajak Dragusin dalam waktu dekat ini.
Pasalnya sang bek nantinya tidak akan diberi klausul rilis, sehingga MU harus bekerja keras meyakinkan Genoa untuk melepaskan sang bek.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Desember 2023 22:02
-
Liga Inggris 19 Desember 2023 19:53
Liverpool Ditahan Imbang MU, Klopp Malas Bicara Soal Perburuan Gelar Juara EPL
-
Liga Inggris 19 Desember 2023 18:55
Kabar Bagus Bagi MU, Liverpool tak Bakal Angkut Palhinha Pada Januari 2024 Nanti
-
Liga Inggris 19 Desember 2023 18:42
Performa Ciamik Raphael Varane Dapat Acungan Jempol Erik Ten Hag
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...