
Bola.net - Ada kabar baik datang bagi Manchester United. Paulo Dybala dilaporkan siap pindah ke Inggris di musim panas nanti.
Pemain berusia 30 tahun ini sudah dua musim membela AS Roma. Di musim 2023/2024 kemarin, ia tampil apik bersama Il Lupi di mana ia mengemas 16 gol dan 10 assist bagi Roma.
Kontrak Dybala bersama Giallorossi habis di tahun 2025 mendatang. Alhasil mulai muncul rumor bahwa ia akan cabut dari Olimpico di musim panas nanti.
Advertisement
Manchester United dilaporkan jadi salah satu tim yang berminat pada jasa Dybala. Sky Sports melaporkan bahwa keinginan MU untuk memiliki Dybala berpotensi jadi kenyataan.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Coba Tantangan Baru
Menurut laporan itu, Dybala saat ini membuka kans untuk bermain di Premier League.
Sang striker dilaporkan ingin menjajal bermain di Inggris. Karena ia menghabiskan mayoritas karir profesionalnya di Italia.
Ia butuh tantangan baru dalam karirnya, sehingga pindah ke Premier League jadi opsi yang menarik bagi La Joya.
Mahar Transfer Terjangkau
Menurut laporan yang sama, Manchester United punya peluang yang besar untuk memboyong Dybala.
Ini dikarenakan ia punya klausul rilis yang cukup murah. Tebusan 12 juta Euro dikabarkan cukup untuk memboyong Dybala dari AS Roma.
MU sendiri dana transfernya lagi agak seret di musim panas ini, sehingga mereka akan mencoba memboyong Dybala.
Pengganti Martial
Nantinya Dybala akan diproyeksikan jadi pengganti Anthony Martial di lini serang MU.
Sang striker akan jadi pesaing dan juga mentor untuk Rasmus Hojlund di musim depan.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Juni 2024 21:01
-
Liga Inggris 4 Juni 2024 20:20
Benfica Tolak Tawaran Perdana Manchester United untuk Joao Neves
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:21
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:18
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:15
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:51
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...