
Bola.net - Douglas Costa mengaku tidak pernah menutup kemungkinan hengkang ke Premier League, tetapi untuk saat ini dia masih puas bersama Juventus. Costa menegaskan tidak akan pergi pada bursa transfer musim panas ini, meski tidak tahu bagaimana masa depannya.
Dua musim terakhir, Costa selalu muncul dalam radar Manchester United. Kabarnya, MU memandang Costa sebagai solusi terbaik untuk masalah penyerang sayap mereka. Permainan eksplosif Costa bisa membantu MU.
Nama Costa kembali dikaitkan dengan MU pada bursa transfer kali ini. Kabarnya, Juventus siap menawarkan uang plus Costa pada negosiasi transfer Paul Pogba. Juve ingin memulangkan Pogba dengan mengorbankan Costa.
Advertisement
Musim 2018/19 lalu, Costa tidak benar-benar aman dalam skuad inti Juve. Dia beberapa kali dicadangkan, juga beberapa kali dipercaya jadi pemain inti. Masa depannya tetap tidak jelas di tengah rumor yang terus menguat.
Kini, menukil Express, Costa mengaku prospek bermain di Inggris masih menarik baginya. Dia tidak menutup kemungkinan itu. "Mungkin suatu hari nanti, tetapi saya kira saya tidak akan pergi sekarang."
Costa hanya 10 kali dipercaya sebagai starting line-up laga Serie A 2018/19 lalu. Namun, dia bakal membawa harapan baru bersama bos anyar Juve, Maurizio Sarri.
Baca komentar Costa selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Masih Nyaman
Costa mengaku bahagia di Italia. Meski belum tentu jadi pemain inti di bawah Maurizio Sarri, dia siap bersaing dengan rekan-rekannya demi merebut satu tempat di skuad utama. Kehadiran Sarri tidak mengganggu Costa.
"Saya masih punya tiga tahun lagi di Juventus., Saat ini, saya tidak punya pilihan meninggalkan Juventus. Kami punya pelatih baru dan saya sudah menanti saat bekerja bersamanya," imbuh Costa.
"Saya tidak mengenal dia [Sarri] secara pribadi tetapi saya mengamati pekerjaannya ketika masih di Napoli. Saya sangat bersemangat memahami bahwa dia akan bekerja bersama kami," tutupnya.
Baca Juga:
- Mourinho Sudah Lama Tertarik dengan Wan-Bissaka, MU Baru Bergerak Sekarang
- Bedah Statistik: Mungkinkah Manchester United Merindukan Paul Pogba?
- Butuh Uang, Solskjaer Restui Penjualan Paul Polga dan Romelu Lukaku
- Solskjaer Hanya Kantongi 100 Juta Pounds di Bursa Transfer Ini
- Bertingkah Buruk, Manchester United Didesak Pecat Jesse Lingard
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 Juni 2019 23:00
Maurizio Sarri Bertekad Putus Kutukan Juventus di Liga Champions
-
Liga Italia 20 Juni 2019 22:41
Dengan 150 Operan, Sarri Patok Pjanic Sebagai Pusat Filosofinya
-
Liga Italia 20 Juni 2019 21:20
-
Liga Italia 20 Juni 2019 21:00
-
Liga Italia 20 Juni 2019 20:27
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...