Diincar Liverpool, Bintang Muda Marseille Buka Kans untuk Pindah

Diincar Liverpool, Bintang Muda Marseille Buka Kans untuk Pindah
Pelatih Liverpool. Jurgen Klopp. (c) AP Photo

Bola.net - Sebuah kabar baik datang bagi Liverpool. Pemain incaran mereka, Boubacar Kamara mengaku bisa meninggalkan Marseille di musim panas nanti.

Kamara adalah sosok rising star di skuat Marseille. Di usianya yang masih 21 tahun, ia sudah menjadi andalan di lini tengah raksasa Prancis tersebut.

Performa apik Kamara membuat Liverpool tertarik mendatangkannya. The Reds rencananya ingin memboyong sang gelandang di musim panas nanti.

Ketika ditanya mengenai rumor tersebut, begini jawaban Kamara. "Saya sudah berada di OM sejak saya masih kecil," buka Kamara kepada Goal International.

Baca komentar lengkap sang pemuda di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Cari Petualangan Baru

Kamara menyebut ia sudah terlalu lama berada di Marseille. Jadi ia merasa butuh tantangan baru untuk karirnya.

"Saya tidak pernah membela klub lain sepanjang karir saya. Saya belum pernah merasakan sensasi meninggalkan sebuah klub,"

"Saya sudah merasakan segalanya bersama OM, jadi saya rasa ini waktu yang tepat bagi saya untuk pindah,"

2 dari 3 halaman

Bisa Bertahan

Kamara menegaskan bahwa ia tidak menutup kemungkinan untuk bertahan di Marseille. Namun ia menegaskan bahwa ia juga membuka diri untuk berpindah klub.

"Untuk meyakinkan saya bertahan, klub harus menawarkan lebih dari sekedar proyek olahraga tim ini. Saya sudah cukup lama berada di klub ini, jadi jika proyek yang disiapkan klub menarik, maka saya akan bertahan,"

"Namun untuk saat ini saya fokus untuk mengakhiri musim ini. Baru setelahnya kita duduk bersama untuk memutuskan masa depan saya," ujarnya.