Diincar Arsenal dan MU, Lille Konfirmasi Siap Lepas Gabriel Magalhaes

Diincar Arsenal dan MU, Lille Konfirmasi Siap Lepas Gabriel Magalhaes
Gabriel Magalhaes (c) Lille OSC

Bola.net - Sebuah kabar baik datang bagi Manchester United dan Arsenal. Bek incaran dua raksasa Inggris itu, Gabriel Magalhaes bakal dilepas oleh Lille di musim panas ini.

Baik MU maupun Arsenal diketahui tengah berburu bek tengah baru. Mereka ingin membuat pertahanan mereka semakin solid untuk musim kompetisi yang akan datang.

Beberapa hari terakhir, kedua tim ini dikaitkan dengan Gabriel Magalhaes. Bek berbakat berusia 22 tahun itu konon kabarnya menjadi incaran Setan Merah dan The Gunners di musim panas ini.

Ketika dikonfirmasi mengenai rumor itu, begini jawaban pihak Lille. "Cara kami bekerja sangat sederhana. Kami menjelaskan kepada dia [Gabriel] dan agennya mengenai apa yang kami inginkan, dan jika kami mendapatkan tawaran itu, maka ia bisa menentukan ke mana ia akan pergi," beber Gerard Lopez kepada BBC Sport.

Baca komentar lengkap Presiden Lille itu di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Tidak Akan Halangi

Lopez menyebut bahwa ia dan Lille tidak akan menghalangi kepergian Gabriel selama mereka mendapatkan tawaran yang tepat untuk sang bek.

"Kami sudah berada di tahap itu saat ini. Kami berkata kepadanya 'Kamu harus membuat keputusan, namun kami tidak akan menekanmu."

"Saya rasa ia akan menentukan pilihannya minggu ini atau paling lambat minggu depan. Jika ia pergi, maka kami akan memberikannya restu."

2 dari 3 halaman

Hanya Bisa Sarankan

Lopez juga mengatakan mereka akan mendukung klub manapun yang akan diperkuat Gabriel musim depan. Namun ia akan memberikan saran kepada sang bek mengenai klub mana yang bisa ia perkuat musim depan.

"Saat ini ada banyak kompetisi. Dia [Gabriel] adalah pemain muda, jadi dia harus memastikan bahwa ia mengambil keputusan yang tepat."

"Kami akan sedikit membantunya. Kami akan menyarankan manajer atau klub mana yang bagus untuknya." ia menandaskan.

3 dari 3 halaman

Mahar Transfer

Baik Arsenal dan MU diberitakan tidak perlu keluar uang banyak untuk merekrut bek asal Brasil itu.

Gabriel kabarnya bisa didapatkan di kisaran angka 20-30 juta Euro di musim panas ini.

(BBC Sport)