
Bola.net - - Pemain bertahan Newcastle United, Jamaal Lascelles mengaku bahwa dia bahagia dan merasa nyaman bersama The Magpies.
Pemain berusia 24 tahun tersebut telah banyak dikaitkan dengan Chelsea, West Ham, Arsenal dan Everton dalam beberapa bulan terakhir. Hal ini tak lepas performa mengesankan yang dia tunjukkan selama musim ini di Premier League.
Jamaal Lascelles membawa The Magpies finish di posisi 10, setelah musim lalu sempat degradasi ke Championship, dan telah meningkat drastis performanya di bawah arahan pelatih Rafael Benitez.
Berkat performa gemilangnya itu, Jamaal Lascelles pun banyak dikaitkan dengan klub lain, salah satunya adalah Chelsea dan Arsenal yang memang tengah berusaha memperbaiki pertahanan mereka.
Namun, dengan banyaknya rumor itu, Jamaal Lascelles justru mengindikasikan bahwa The Magpies adalah tim yang tepat untuknya dan siap untuk bertahan.
"Ini adalah yang paling membahagiakan yang pernah saya alami," ujarnya tersenyum ketika ditanya soal spekulasi tentang masa depannya.
"Saya bermain setiap pekan. Dan saya adalah kapten di sini, fans mencintai saya, dan saya memiliki hubungan yang baik dengan mereka karena saya mencintai mereka. Dan kami tak memiliki masalah," tambahnya.
"Saya sangat bahagia di sini. Anda mendengar banyak hal, banyak desas-desus, tapi saya adalah pemain muda dan saya harus bermain sepakbola di klub yang bagus, dan itulah yang terjadi," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Mei 2018 15:50
-
Liga Inggris 22 Mei 2018 15:44
-
Piala Dunia 22 Mei 2018 14:30
-
Liga Inggris 22 Mei 2018 13:52
-
Liga Italia 22 Mei 2018 13:34
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...