Diguyur Dana Segar, Wenger Buru Cech dan Dua Bintang Lain

Diguyur Dana Segar, Wenger Buru Cech dan Dua Bintang Lain
Arsene Wenger (c) AFP
Bola.net - Arsenal disebut siap memberikan dana transfer hingga 47 juta poundsterling pada Arsene Wenger di musim panas mendatang, dengan harapan tim kembali kompetitif di Premier League.

Wenger kabarnya tengah mengincar gelandang Southampton, Morgan Schneiderlin, yang kini ditaksir bernilai sekitar 25 juta poundsterling.

Selain itu, tim London Utara juga tengah membutuhkan kiper anyar dan mereka siap menyisihkan 6 juta poundsterling untuk mendapatkan Petr Cech dari Chelsea, andai memang The Blues siap melepas kiper senior mereka itu.

Tak hanya sampai di situ, Arsenal juga diklaim tengah mengamati situasi yang dialami oleh bintang Borussia Dortmund, Neven Subotic, yang kini punya harga jual 16 juta poundsterling. [initial]

 (mir/rer)