Diego Simeone Gantikan Mancini Di City?

Diego Simeone Gantikan Mancini Di City?
Diego Simeone. (c) AFP
Bola.net - Manchester City kembali memasukkan nama baru dalam daftar perburuan pelatih untuk musim depan. Kali ini, Diego Simeone disebut-sebut menjadi kandidat pengganti Roberto Mancini.

Berdasarkan berita yang dirilis oleh Daily Star Sunday, pelatih Atletico Madrid tersebut merupakan salah satu incaran The Citizens. Sebelumnya, Manuel Pellegrini, Jurgen Klopp, dan Carlo Ancelotti juga dikabarkan menjadi kandidat kuat pelatih City untuk musim depan.

Selain itu, sumber terpercaya dari Manchester City menyebutkan bahwa kemungkinan Mancini hengkang pada musim depan sangat besar.

"Saat ini 99 persen Mancini akan meninggalkan City pada musim panas mendatang. Dan Pellegrini, Ancelotti, Klopp atau Simeone akan menjadi manajer baru City," Ungkapnya. (foes/gag)