Diego Costa: Saya Masih Belum 100 Persen

Diego Costa: Saya Masih Belum 100 Persen
Diego Costa (c) AFP
- Diego Costa mengatakan ia masih belum berada di kondisi 100 persen bersama .


Pemain Spanyol itu belakangan dikritik karena tak tampil subur bersama The Blues musim ini. Ia tercatat hanya membuat dua gol dalam tujuh laga awal di Premier League.


Sementara itu, Chelsea tengah duduk di peringkat 12 klasemen Premier League dengan poin 11 dan hanya bisa menang satu kali di lima laga terakhir.


"Saya tak ingin menyebut nama, namun kami semua harus tampil lebih bagus," tutur Costa pada The Mirror.


"Sejak awal musim, saya berlatih terpisah dari tim, dan berlatih ekstra, karena saya mengalami cedera dan saya tidak berada dalam kondisi 100 persen.


"Saya harus bekerja di gym dan menjadi lebih kuat. Saya kira sekarang adalah saat di mana saya harus siap berada dalam kondisi terbaik dan bermain seperti biasanya." [initial]


 (mir/rer)