Diego Costa Jadi Player of the Month, Mou Lega

Diego Costa Jadi Player of the Month, Mou Lega
Diego Costa raih Player of the Month (c) BPL
Bola.net - Terpilihnya Diego Costa sebagai pemain terbaik bulan Agustus oleh Premier League membuat bosnya di Chelsea, Jose Mourinho lega.

Pasalnya, Mou merasa musim lalu para pemainnya dirasa berhak menerima penghargaan tersebut, namun otoritas Premier League justru memberikannya kepada pemain lain.

"Akhirnya kami memiliki pemain terbaik bulanan, yang mana sayang layak didapatkan Diego (Costa) dan tim saya pantas memunculkan salah satu pemain meraih gelar tersebut." ujar Mou seperti dikutip Sky Sports.

Selain penghargaan Player of the Month, Premier League juga memberikan penghargaan Manager of the Month yang kali ini jatuh pada bos Swansea City yang notabene calon lawan The Blues, Garry Monk. [initial]

 (sky/pra)