Diego Costa: Dibenci Semua Orang, Chelsea Akan Bangkit

Diego Costa: Dibenci Semua Orang, Chelsea Akan Bangkit
Diego Costa (c) AFP
- Diego Costa mengaku amat yakin bisa bangkit dari keterpurukan mereka di Premier League musim ini.


The Blues baru saja menang 2-0 atas Aston Villa di liga domestik pekan lalu, namun hal tersebut masih belum bisa mengangkat posisi mereka, yang tengah ada di urutan 12 klasemen.


Namun demikian, sang striker mengaku yakin The Blues bisa segera kembali ke bentuk permainan terbaik.


"Semuanya memang telah berjalan dengan amat sulit. Namun ini tidak normal, dengan skuat yang kami punya. Namun kami tahu kami bisa mengubah segalanya karena ini masih awal musim," jelas Costa pada The Mirror.


"Dan kami juga tahu bahwa kami adalah satu-satunya tim yang bisa bangkit dari kondisi ini. Saya tidak tahu apa yang benar-benar terjadi di Inggris, namun sepertinya kami sendirian karena kami adalah Chelsea, klub di mana suporter selalu memberikan 100 persen - namun tidak disukai oleh pihak lain.


"Saya kira kita semua sudah tahu ini dan saya baru tahu ini." [initial]


 (mir/rer)