Didapuk Jadi Pemain Terbaik Liverpool, Ini Perasaan Lalana

Didapuk Jadi Pemain Terbaik Liverpool, Ini Perasaan Lalana
Adam Lallana (c) AFP
- Gelandang , Adam Lallana mengaku tersanjung dengan penghargaan pemain terbaik Liverpool bulan September 2016. Lallana menilai hasil apik timnya selama bulan September bukan hanya karena satu individu saja melainkan karena kerja keras seluruh tim.


Adam Lallana baru-baru ini didapuk sebagai Pemain terbaik Liverpool di bulan September. Gelandang Timnas Inggris ini dianggap memainkan peran penting saat Liverpool menyapu bersih bulan September dengan kemenangan di semua kompetisi.


Lallana sendiri mengaku senang dengan penghargaan tersebut, namun ia menilai semua pemain dalam tim juga pantas mendapatkan trofi pemain terbaik tersebut. "Bulan ini menjadi bulan yang sangat baik bagi kami. Kami benar-benar meraih kesuksesan sebagai sebuah tim" beber Lallana kepada Website resmi Liverpool.


"Saya rasa sangat menyenangkan mendapat penghargaan ini, namun saya pikir semua pemain kami juga pantas mendapatkan penghargaan ini, karena kami mengawali musim ini dengan sangat baik dan itu sangat menyenangkan untuk dilihat" tandas mantan pemain Southampton tersebut.[initial]


 (lfc/dub)