Dicoret, Masa Depan De Bruyne di Chelsea Suram

Dicoret, Masa Depan De Bruyne di Chelsea Suram
Kevin De Bruyne (kiri) kala membela Chelsea kontra Hull City (c) AFP
Bola.net - Masa depan gelandang Kevin De Bruyne di Chelsea menjadi perbincangan setelah ia dicoret dari skuat The Blues yang akan melawat ke kandang Steaua Bucuresti tengah pekan ini.

Alasan di balik pencoretan nama gelandang asal Belgia ini diisukan adalah kekecewaan manajer Jose Mourinho atas performa De Bruyne di laga Capital One Cup kontra Swindon Town tengah pekan lalu.

De Bruyne sendiri disebut kecewa dengan sikap Chelsea yang menolak proposal Borussia Dortmund untuk meminangnya pada bursa transfer awal musim Agustus kemarin.

Gelandang 22 tahun itu semula dijanjikan mendapat tempat utama oleh Mourinho. Setelah tampil meyakinkan selama laga pramusim, ia hanya diberi kesempatan menjadi starter di laga kontra Hull City dan Manchester United, dan sejak saat itu ia ditepikan.

Gerah dengan situasinya saat ini, De Bruyne dikabarkan mempertimbangkan untuk hengkang pada Januari mendatang karena ingin bermain reguler guna menjaga peluangnya tampil di Piala Dunia tahun depan. [initial]

 (tdm/pra)