Dibantu Adaptasi, Blind Ucap Terima Kasih pada Van Persie

Dibantu Adaptasi, Blind Ucap Terima Kasih pada Van Persie
Daley Blind. (c) MUFC
Bola.net - Gelandang Manchester United, Daley Blind, mengaku amat bersyukur sudah mendapat bantuan dari Robin van Persie untuk menyesuaikan diri dengan atmosfer di Old Trafford.

Pemain asal Belanda itu datang dari Ajax Amsterdam di menit-menit akhir menjelang ditutupnya bursa transfer dan sekarang mengaku telah menyesuaikan diri di klub berkat bantuan RVP.

"Ia banyak membantu saya di masa-masa awal. Robin memberi tahu saya jam berapa anda harus datang berlatih, kapan saya bisa pergi, hal-hal yang kecil yang baru anda ketahui jika anda sudah berpengalaman di klub," tutur Blind pada De Telegraaf.

"Saya membayangkan akan sangat sulit bermain di klub baru jika anda tidak punya satu orang pun untuk membantu anda," pungkasnya.

Blind kini tengah bersama Timnas Belanda untuk bersiap menghadapi Kazakhstan di laga kualifikasi Euro 2016. [initial]

 (tele/rer)