Nasib Berbeda Di Matteo dan Redknapp

Nasib Berbeda Di Matteo dan Redknapp
Di Matteo masuk Redknapp keluar © AFP
Bola.net - Roberto Di Matteo berbunga ketika Chelsea memberikan kontrak selama dua tahun. Di sisi lain manajer Tottenham Hotspur Harry Redknapp harus bersedih karena pemecatannya.

Di Matteo dipercayakan mengisi kekosongan pelatih setelah pemecatan Andre Villas-Boas. John Terry dkk hanya mengalami tiga kekalahan dari 21 pertandingan di bawah besutan pelatih kebangsaan Italia ini. Di semua sisanya ia sukses memberikan dua gelar buat The Blues, Liga Champions dan FA CUP.

Setelah Chelsea menjuarai Liga Champions, Tottenham yang hanya finis di peringkat keempat harus merelakan kesempatannya untuk bermain di Liga Champions.

Mungkin kejadian ini bisa saja menjadi alasan pemecatan manajer spurs, Harry Redknapp setelah empat tahun bertugas.     (rt/fji)