
Di Maria sempat menjadi pemain MU pada 2014 setelah dibeli dengan harga sangat fantastis, 60 juta poundsterling, dari Real Madrid. Satu tahun di sana, Di Maria gagal bersinar dan akhirnya dilepas ke PSG dengan harga 44 juta pounds.
Di Maria mengakui bahwa dirinya sudah memiliki peluang gabung dengan PSG jauh sebelum musim panas kemarin. Namun kesempatan itu tak terwujud karena waktu PSG masih terikat dengan sanksi Financial Fair Play dari FIFA. Dengan demikian, ketika meninggalkan Madrid, ia tak memiliki pilihan lain kecuali gabung MU.
"Kepindahan saya ke PSG sebenarnya bisa terjadi sebelum musim panas ini tapi itu tidak terjadi karena masalah finansial dan akhirnya saya berakhir di United. Pada musim panas ini, saya memiliki kesempatan ke PSG lagi dan saya tak bisa mengatakan 'tidak'," ungkap Di Maria seperti dilansir Daily Mail.
Bersama MU sepanjang musim kemarin, Di Maria tampil sebanyak 27 kali namun ia hanya mencetak 3 gol dan memberikan 11 assist. [initial]
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 29 Oktober 2015 23:24
-
Liga Champions 29 Oktober 2015 22:23
-
Liga Champions 29 Oktober 2015 22:01
-
Liga Inggris 29 Oktober 2015 15:33
-
Liga Spanyol 29 Oktober 2015 11:09
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...