Di Maria: Saya Masih Terbiasa dengan Gaya La Liga

Di Maria: Saya Masih Terbiasa dengan Gaya La Liga
Angel di Maria. (c) AFP
Bola.net - Angel di Maria mengaku masih membutuhkan waktu sebelum bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya di Premier League musim ini.

Winger Argentina itu pindah dari Real Madrid ke Manchester United musim panas ini dengan bandrol yang membuatnya menjadi pemain termahal sepanjang sejarah Inggris.

"Saya harap kami bisa membuat Manchester United kembali ke tempat yang seharusnya. Saya masih terbiasa dengan gaya permainan La Liga dan saya masih perlu beradaptasi dengan segera," tutur Di Maria menurut laporan yang diturunkan oleh Radio America.

Di Maria mencetak satu gol dan tiga assist kala ia membantu Argentina menang 4-2 atas Jerman di laga uji coba tengah pekan ini. [initial]

 (rad/rer)