Di Maria: Bodo Amat Soal Jersey Nomor 7 Manchester United!

Di Maria: Bodo Amat Soal Jersey Nomor 7 Manchester United!
Angel Di Maria saat masih di MU (c) AFP

Bola.net - Winger asal Argentina Angel Di Maria mengaku ia sama sekali tidak memedulikan soal jersey nomor 7 yang pernah ia kenakan di Manchester United dulu.

Di Maria memang pernah membela Manchester United. Ia direkrut Setan Merah dari Real Madrid pada tahun 2014 silam.

Saat itu Di Maria dihargai dengan mahal. MU harus merogoh kantongnya hingga 59.7 juta pounds, nilai yang menjadi rekor transfer di Old Trafford kala itu.

Di Maria saat itu dikontrak selama lima tahun. Ia kemudian diberi kepercayaan memakai jersey keramat nomor 7.

1 dari 2 halaman

Di Maria dan Jersey Nomor 7

Sayangnya Angel Di Maria saat itu gagal tampil sesuai ekspektasi. Pemain kidal tersebut gagal mengikuti jejak para pemain legendari seperti Eric Cantona dan Cristiano Ronaldo.

Di Maria kemudian mendapat label yang tak diinginkannya: salah satu rekrutan terburuk MU. Ia cuma bertahan semusim saja di Old Trafford.

Di Maria kemudian disinggung soal jersey nomor 7 tersebut. Ia kemudian menanggapinya dengan emosional.

"Bodo amat soal jersey nomor 7 Manchester United! Pada awalnya mereka banyak berbicara kepada saya tentang itu, itu hanya sebuah jersey!" ketusnya pada TyC Sports.

2 dari 2 halaman

Di Maria Salahkan Van Gaal

Di Maria Salahkan Van Gaal

Louis Van Gaal (c) AFP

Saat itu Manchester United dilatih oleh pelatih kawakan asal Belanda, Louis van Gaal. Angel Di Maria kemudian menuding Van Gaal sebagai biang kegagalannya di MU.

"Masalah saya di Manchester adalah pelatihnya. Van Gaal adalah yang terburuk dalam karir saya," seru Di Maria.

"Saya akan mencetak gol, assist, dan hari berikutnya ia akan menunjukkan operan saya yang salah. Ia memindahkan saya dari satu hari ke hari lainnya, ia tidak suka pemain yang lebih [menarik perhatian] ketimbang dirinya," ketus Di Maria.

Selama di Manchester United, Angel Di Maria hanya bermain sebanyak 32 kali saja di semua ajang kompetisi. Ia menyumbangkan empat gol dan 12 assist. Kini Di Maria meraih sukses bersama PSG.

(Tyc Sports)