Di Atas Lapangan, Ramsey Akui Kesulitan Melawan Parker

Di Atas Lapangan, Ramsey Akui Kesulitan Melawan Parker
Scott Parker (c) AFP
- Gelandang , Aaron Ramsey, menunjuk nama Scott Parker sebagai sosok lawan paling tangguh yang pernah ia hadapi di sepanjang karirnya.


Ramsey sudah membela Arsenal sejak tahun 2008. Namun karirnya baru mulai menanjak di klub London tersebut pada tahun 2012. Kini, jika tak cedera, ia akan selalu menjadi andalan Arsene Wenger di lini tengah The Gunners.


Gelandang berusia 24 tahun ini baru saja melakoni wawancara dengan situs resmi UEFA. Ia ditanya, siapakah nama pemain yang paling tangguh yang pernah dihadapinya. Ia pun menyebut nama Ramsey, yang dulu pernah menjadi penggawa , , West Ham dan Tottenham Hotspur.


"Scott Parker. Ia tak memberikan Anda kesempatan untuk bersantai ketika menguasai bola dan ketika melakukan tekel ia akan selalu menendang engkel Anda," tuturnya.


"Ia jelas merupakan pemain paling tangguh yang pernah saya hadapi," sambungnya. [initial]


 (uefa/dim)