
Bola.net - Eks bek Arsenal, Nigel Winterburn menilai bahwa Martin Odegaard wajib membuktikan bahwa dirinya lebih hebat dari bintang muda The Gunners, Emile Smith Rowe.
Rabu (27/1/2021) kemarin, Arsenal resmi merampungkan proses peminjaman Odegaard dari Real Madrid. Gelandang asal Norwegia itu dipinjam hingga akhir musim ini.
Odegaard meminta kepada Real Madrid untuk kembali meminjamkannya ke klub lain karena ia tak puas dengan jatah bermain yang ia dapat di tim asuhan Zinedine Zidane.
Advertisement
Penilaian Winterburn
Kedatangan Odegaard menambah stok gelandang kreatif di skuad Arsenal. Odegaard harus bersaing dengan Smith Rowe yang namanya tengah naik daun berkat performa impresifnya belakangan.
“Emile Smith Rowe mendapat kesempatan di tim inti secara kebetulan. Banyak hal terjadi di klub sepak bola, dan tiba-tiba, dia dilempar ke tim karena pemain tertentu tidak bisa dipilih," ujar Winterburn kepada Free Super Tips.
“Dengan merekrut Martin Odegaard, Mikel Arteta perlu berhati-hati dalam mengintegrasikannya dengan Emile Smith Rowe. Dia [Smith Rowe] telah datang dan memberikan pengaruh yang besar dalam waktu singkat, jadi Arteta tidak akan ingin menariknya keluar dari tim. Manajer akan menginginkan proyek jangka panjang di mana Smith Rowe berkembang menjadi bintang masa depan untuk Arsenal.
Kewajiban Odegaard di Arsenal
Lebih lanjut, Winterburn pun merasa bahwa Odegaard harus menunjukkan bahwa ia lebih hebat di sesi latihan ketimbang Smith Rowe karena jika tidak, maka masa peminjaman ini akan sia-sia.
“Datangnya Odegaard meningkatkan persaingan untuk memperebutkan tempat. Smith Rowe adalah starternya sekarang. Jika itu adalah persaingan antara dia dan Odegaard, maka Odegaard harus membuktikan dalam latihan bahwa dia lebih baik dari Emile Smith Rowe. Jika tidak, Smith Rowe akan tetap di tim," tutur Winterburn.
“Ini adalah saat yang menyenangkan di Arsenal dengan tiga atau empat pemain muda yang bisa menjadi pemain sukses jangka panjang di klub. Pemain seperti Bukayo Saka, Joe Willock, Gabriel Martinelli, dari waktu ke waktu, dapat menjadi pemain Premier League yang berkualitas.” tukasnya.
Sumber: Free Super Tips
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Januari 2021 20:40
Arsenal vs Manchester United, Apakah Martin Odegaard Bisa Debut?
-
Liga Inggris 28 Januari 2021 19:40
-
Liga Inggris 28 Januari 2021 16:10
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...