Deulofeu Mengaku Kagum pada Hector Bellerin

Deulofeu Mengaku Kagum pada Hector Bellerin
Hector Bellerin (c) AFP
- Pemain Everton, Gerard Deulofeu, mengakui kehebatan Hector Bellerin bersama Deulofeu pun menilai Bellerin pantas mendapat panggilan ke Timnas Spanyol.


Dua pemain di atas pernah sama-sama menimba ilmu di La Masia akademi Barcelona. Jadi, tak aneh jika keduanya memiliki hubungan dekat.


Bellerin meninggalkan Barca dan menjadi penggawa The Gunners sejak tahun 2011. Sekarang pemain 20 tahun tersebut telah menjadi andalan Arsene Wenger sebagai full back kanan, menyingkirkan Mathieu Debuchy.


"Saya cinta dengannya. Tahun lalu ia telah menjalani musim yang hebat di Premier League," ucap Deulofeu pada Marca.


Lalu, Deulofeu, pemain yang baru resmi menjadi pemain permanen Everton sejak musim panas kemarin tersebut mengatakan bahwa Bellerin pantas bersaing dengan pemain Spanyol lain untuk merebutkan tempat di skuat Timnas.   


"Banyak full back bagus seperti Mario Gaspar, Juanfran, Dani Carvajal, tapi Hector adalah pemain yang kuat," tandasnya. [initial]

 (mar/shd)