Depay: Duo Manchester Inginkan Saya

Depay: Duo Manchester Inginkan Saya
Memphis Depay (c) AFP
Bola.net - Penampilan cemerlang Memphis Depay bersama Timnas Belanda membuat namanya kini kerap dikaitkan dengan rumor kepindahan ke klub besar Eropa. Pemain berusia 20 tahun ini tak menampik kemungkinan pindah dari PSV Eindhoven musim depan, dan menyebut bahwa saat ini ada tiga klub besar Inggris yang tengah mendekatinya.

"Tentu saja saya tahu bahwa Manchester United, Manchester City, dan Tottenham menginginkan saya. Tapi hanya sejauh itu, saya masih menunggu perkembangan selanjutnya," ungkap pemain berdarah Ghana ini seperti dilansir Algemeen Dagblad.

"Agen saya, Kees Ploegsma ada di Brasil saat ini, namun kami tak membahas soal transfer atau semacamnya. Kami baru akan membicarakan hal itu setelah Piala Dunia berakhir."

Depay sejauh ini telah mencetak dua gol dan menjadi supersub andalan Oranje dalam melakoni laga fase grup. Bersama PSV sendiri, Depay tampil menawan musim lalu dengan sumbangan 12 gol dan delapan assist dalam 32 penampilan di Eredivisie.[initial]

 (ad/mri)