Dengerin! Ini Wejangan Edinson Cavani untuk Para Penyerang Muda MU

Dengerin! Ini Wejangan Edinson Cavani untuk Para Penyerang Muda MU
Skuad Manchester United merayakan gol Edinson Cavani di markas Tottenham, Minggu (11/4/2021) (c) Pool Reuters via AP Photo

Bola.net - Sebuah petuah diberikan Edinson Cavani kepada para penyerang muda Manchester United. Ia meyakini para penyerang muda MU punya bakat yang besar, namun mereka hanya bisa menjadi pemain top jika mau bekerja keras.

Semenjak bergabung dengan Manchester United, Edinson Cavani memberikan dampak yang besar bagi MU. Di dalam lapangan, ia produktif dalam mencetak gol.

Di luar lapangan, Cavani diplot menjadi mentor Mason Greenwood, Marcus Rashford dan Anthony Martial. Ketiga penyerang muda MU itu diharap bisa mencuri ilmu dari Cavani yang merupakan striker veteran.

Cavani pribadi yakin bahwa ketiga pemain ini bisa jadi bintang top. "Mereka masih bisa berkembang lebih baik lagi," ujar Cavani kepada laman resmi MU.

Baca komentar lengkap sang striker di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Kerja Keras

Cavani meyakini bahwa ketiga pemain ini memiliki bakat yang besar.

Namun ia menyebut ketiganya harus mau bekerja keras agar bisa memaksimalkan potensi yang mereka miliki.

"Mereka masih bisa berkembang sebagai seorang pemain, dan mereka masih bisa menjadi pemain yang lebih baik. Namun itu semua tergantung pada diri mereka sendiri,"

2 dari 3 halaman

Masa Depan Cerah

Cavani cukup optimistis menyebut bahwa ketiga penyerang Muda itu punya masa depan cerah.

Namun ia kembali menegaskan bahwa para pemain itu harus punya keinginan untuk berkembang.

"Mereka semua penyerang yang muda dan masih punya karir yang panjang. Semua tergantung pada seperti apa mereka ingin berkembang dan mekar sebagai seorang pemain," ujarnya.

3 dari 3 halaman

Laga Berikutnya

Manchester United akan kembali beraksi di ajang EPL pada tengah pekan nanti.

Setan Merah akan menjamu Fulham di pertandingan pekan ke-37 EPL.

(MUFC Official)