Denayer: Guardiola Benar-benar Membawa Hal Baru di City

Denayer: Guardiola Benar-benar Membawa Hal Baru di City
Jason Denayer (c) Getty
- Bek muda Manchester City Jason Danayer mengungkapkan Josep Guardiola membawa hal yang benar-benar baru untuk melatih pasukan The Citizens. Ia mengaku harus belajar secara cepat di bawah asuhan mantan pelatih Barcelona dan Barcelona tersebut.


Musim lalu, pemain 21 tahun tersebut menjalani masa peminjaman bersama Galatasaray. Ketika kembali ke City dan merasakan pengalaman yang didapatkan bersama Guardiola, Denayer mengakui kenikmatan berlatih dengan pelatih Spanyol tersebut.  


Saat ini, Denayer sudah gabung dengan skuat City meskipun ia juga masuk dalam skuat Belgia untuk Euro 2016 kemarin.


"Pep adalah orang yang sangat baik, dia banyak bicara dan Anda bisa banyak belajar. Ia bisa membuat Anda percaya diri dan enak bisa berlatih dengannya," ucap Denayer pada laman resmi klub.


"Ia punya taktik sendiri, ia meminta kami melakukan hal yang berbeda dan kami mulai belajar. Semuanya benar-benar berbeda dan baru jadi kami perlu belajar cepat dan kami mencoba melakukannya," paparnya. [initial]

 (fft/shd)